Biaya Kuliah di Swiss German University (SGU) TA 2021/2022
Biaya Kuliah di Swiss German University (SGU) TA 2021/2022
Swiss German University adalah Universitas Swasta yang disponsori oleh The tuition fee include SGU jacket, orientation week and personal accident insurance.Biaya Kuliah Institut Teknologi Budi Utomo (ITBU) Jakarta TA 2021/2022
Penelusuran terkait
#pengalaman kuliah di swiss german university#swiss german university akreditasi#pendaftaran sgu 2021#swiss german university ranking#jurusan swiss german university#beasiswa swiss german university 2021#swiss german university beasiswa#biaya kuliah uph 2021 2022
Universitas Swiss German atau Swiss German University (SGU) merupakan sebuah perguruan tinggi swasta yang terletak di Serpong, Tangerang Selatan Banten. Kampus internasional ini telah dibangun sejak tahun 2000 silam dan disponsori Yayasan Swiss German University-Asia. Untuk menempuh pendidikan di SGU, Anda harus membayar biaya kuliah sesuai dengan program studinya.
SGU sendiri adalah hasil kerja sama Indonesia dengan Jerman dengan tujuan untuk mengadakan pendidikan yang sesuai dengan standar internasional dan memperkuat hubungan antara Asia dan Eropa. Di Swiss German University, menyediakan program pendidikan Sarjana (S1) dan Magister (S2).
Penerimaan mahasiswa baru untuk jenjang sarjana telah dibuka mulai dari Agustus 2020 lalu. Untuk biaya kuliahnya, nominal biaya kuliah berbeda-beda tiap program studi. Berikut ini akan disajikan mengenai biaya kuliah terbaru tahun ajaran 2021/2022 di SGU.
Biaya Swiss German University (SGU) TA 2021/2022
Program Studi |
Biaya Pengembangan |
Biaya per Semester |
Dual Degree Program |
|
Agustus - Oktober 2020 |
November 2020 |
|||
Mechatronics Engineering |
Rp29.250.000 |
Rp58.500.000 |
Rp30.000.000 |
Euro 3.850 |
Industrial Engineering |
Rp29.250.000 |
Rp58.500.000 |
Rp30.000.000 |
Euro 3.850 |
Information Technology |
Rp29.250.000 |
Rp58.500.000 |
Rp30.000.000 |
Euro 3.850 |
Business and Management |
Rp29.250.000 |
Rp58.500.000 |
Rp27.500.000 |
Euro 3.850 |
Hotel and Tourism Management |
Rp29.250.000 |
Rp58.500.000 |
Rp30.000.000 |
Euro 3.850 |
International Culinary Business |
Rp29.250.000 |
Rp58.500.000 |
Rp30.000.000 |
CHF 29.850 |
Accounting and Data Analysis |
Rp29.250.000 |
Rp58.500.000 |
Rp27.500.000 |
Euro 3.850 |
Global Strategic Communications |
Rp29.250.000 |
Rp58.500.000 |
Rp27.500.000 |
Euro 3.850 |
Food Technology |
Rp29.250.000 |
Rp58.500.000 |
Rp30.000.000 |
Euro 3.850 |
Biomedical Engineering |
Rp29.250.000 |
Rp58.500.000 |
30.000.000 |
Euro 3.850 |
Pharmaceutical Chemical Engineering |
Rp29.250.000 |
Rp58.500.000 |
Rp30.000.000 |
Euro 3.850 |
Sustainable Energy and Environment |
Rp29.250.000 |
Rp58.500.000 |
Rp27.500.000 |
Euro 4.750 |
Catatan:
- Biaya kuliah meliputi jaket SGU, minggu orientasi, dan asuransi kecelakaan diri. Biaya tidak termasuk buku, ujian pengulangan, kredit tambahan, wisuda.
- Biaya konfirmasi Rp10.000.000 harus dibayar dalam waktu satu bulan setelah tes masuk diumumkan dan ini tidak dapat dikembalikan.
- Biaya pengembangan & biaya semester 1 dapat dibayarkan dalam cicilan 3x.
- Biaya Gelar Ganda termasuk visa masuk Jerman, asuransi kesehatan, biaya pendaftaran dibayarkan ke universitas mitra, kerjasama dan ujian. Biaya tidak termasuk tiket pesawat dan biaya hidup di Jerman.
- Biaya Dual Degree dari IMI University Center Switzerland untuk program Studi Manajemen Hotel dan Pariwisata dijelaskan dalam lembar terpisah.
Biaya kuliah untuk dual degree di SGU tahun ajaran 2021/2022 masih belum mengalami perubahan dari tahun ajaran 2020/2021 lalu.
Syarat Pendaftaran Swiss German University
- Usia calon mahasiswa program Sarjana tidak boleh lebih dari 22 tahun saat masuk semester pertama.
- Mengisi form pendaftaran online dengan lengkap dan menyerahkannya ke kampus SGU, EduTown.
- Membayar biaya registrasi sebesar Rp400.000 secara tunai atau melalui transfer bank.
- Kirim bukti pembayaran ke Admission Department lewat fax atau email admission@sgu.ac.id.
- Anda akan menerima nomor pendaftaran tes masuk lewat email.
- Serahkan dokumen-dokumen yang dibutuhkan paling lambat 2 hari sebelum tes masuk.
- Mengumpulkan 1 lembar legalisir rapor kelas 10, 11, 12.
- Fotokopi KTP/SIM/Paspor 1 lembar.
- Pas foto ukuran 4x6 berwarna (background merah) 2 lembar.
- Fotokopi Akta Kelahiran.
- 1 lembar legalisir ijazah SMA/SMK/MA.
- 1 lembar Surat Keterangan Hasil Ujian Nasional (SKHUN) SMA/SMK/MA.
- Surat keterangan tidak buta warna dari dokter (khusus siswa IPA).
- Calon mahasiswa dari luar negeri atau sekolah internasional harus memiliki dokumen penyetaraan dari Kemdikbud atau mengambil ijazah Paket C.
Jadwal Pendaftaran Swiss German University Jalur Reguler
Dilansir dari website resminya, SGU sudah membuka pendaftaran bagi calon mahasiswa baru untuk tahun ajaran 2021/2022 secara online mulai bulan Agustus 2020 lalu. Sementara itu, secara offline, Anda bisa langsung mendaftarkan diri di Kampus SGU, The Prominence Tower, Jln. Jalur Sutera Barat No.15, Alam Sutera Tangerang 15143 pada pukul 10.00-13.00 WIB.
Setelah melakukan tes pendaftaran SGU, Anda bisa melihat hasil pengumumannya di website SGU yaitu www.sgu.ac.id dan hasil akan dikirim dokumen pendaftaran ke email dan alamat rumah yang sebelumnya tercatat. Hanya nama peserta yang lolos seleksi akan muncul di website. Jika Anda ingin menanyakan informasi seputar pendaftaran mahasiswa baru dan biaya kuliah di SGU, Anda dapat langsung menghubungi kontak berikut.
Swiss German University
The Prominence Tower
Jl. Jalur Sutera Barat No. 15, Alam Sutera, Kota Tangerang, Banten
Hotline: 08118010600